Learn by Experience And Actualy learning by reading and writing it back.It's WORK! Trust Me.
Apr 22, 2010
Aplikasi Path Finding dengan Google Maps API Berbasis GPS dan J2ME
Dewasa ini telepon seluler mengalami perkembangan yang sangat pesat. Telepon seluler saat ini tidak hanya dapat digunakan untuk melakukan komunikasi seperti telepon dan SMS saja tetapi dapat juga digunakan untuk mengakses internet. Dengan fungsi mengakses internet ini, penggunaan telepon seluler dapat dikembangkan menjadi sangat luas, tidak hanya untuk menelpon, sms, akan tetapi juga dapat digunakan untuk membaca email,chating, membaca iklan, melihat peta online seperti pada Google Maps. Atas dasar itu ”Aplikasi Path Finder dengan Peta Online Berbasis GPS dan J2ME” ini dibangun, untuk memudahkan pengguna untuk mencari jalur dari device menuju ke lokasi-lokasi tertentu.
Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan pengguna mencari jalur dan membimbing pengguna menuju ke lokasi tersebut,seperti Tempat Wisata, Rumah Sakit, Kantor Polisi, Pom Bensin, Hotel, Bank, Universitas, Mall dan Tempat Pariwisata. Dimana pengguna dapat melakukan pencarian lokasi dengan filter tertentu seperti tipe, harga, dsb. Selain itu pengguna juga dapat langsung melihat lokasi pada peta online sehingga memudahkan pengguna untuk mencari lokasi properti tsb.
Dalam pembangunan aplikasi ini digunakan beberapa metode penelitian antara lain : studi pustaka, observasi, dan analisis. Melalui metode-metode tersebut data kebutuhan pengguna dikumpulkan untuk selanjutnya diolah dan diimplementasikan pada aplikasi ini.
Aplikasi ini diimplementasikan dengan bahasa pemrograman J2ME pada klien, bahasa pemrograman PHP pada server, MySQL sebagai database manajemen pada server serta Google Maps sebagai layanan penyedia peta online.
Dengan dikembangkannya aplikasi ini diharapkan dapat membantu pengguna dalam mencari lokasi terdekat dan dapat menuntun pengguna menuju lokasi tersebut dengan tersebut dengan bantaun peta online.
Apr 13, 2010
Sekilas Tentang J2ME
Java 2 Micro Edition (J2ME) merupakan sebuah kombinasi yang terbentuk antara sekumpulan interface Java yang sering disebut dengan JAVA API (Application Programming Interface) dengan JVM (Java Virtual Machine) yang didesain khusus untuk alat, yaitu JVM dengan ruang yang terbatas. Kombinasi tersebut kemudian digunakan untuk membangun aplikasi-aplikasi yang dapat berjalan di atas alat (dalam hal ini mobile device) (Raharjo, Hermantyo, Haryono, 2007).
Komponen-komponen J2ME terdiri dari Java Virtual Machine (JVM) yang digunakan untuk menjalankan aplikasi Java pada emulator atau handheld device, Java
1. Lapisan Konfigurasi (Configuration Layer)
Virtual machine yang berupa konfigurasi yang menyediakan fungsi dasar dengan karakteristik yang sama. Contohnya: fungsi koneksi jaringan dan manajemen memori. J2ME mempunyai dua konfigurasi utama yaitu:
a. Connected Limited Device Configuration (CLDC)
CLDC diperlukan untuk pengembangan aplikasi wireless dengan MIDP. Implementasinya CLDC digunakan untuk program Java pada perangkat keras dengan ukuran memori yang terbatas, pada 160 sampai dengan 512 Kilobyte.
b. Connected Device Configuration (CDC)
CDC mampu menggunakan seluruh fitur Java 2 Virtual Machine. CDC juga mampu menggunakan hampir seluruh fitur J2SE. Besarnya permintaan CDC akan sumber daya, membuat CDC tidak bisa digunakan di banyak piranti mobile.
2. Lapisan Profile (Profile Layer)
Menyediakan lingkungan pustaka-pustaka API untuk membangun aplikasi mobile (Mardiono, 2006). J2ME mempunyai beberapa profil (Agung, 2005) antara lain:
a. Mobile Information Device Profile (MIDP)
b. Foundation Profile (FP)
c. Personal Profile
d. Personal Digital Assistance (PDA) Profile